Pengertian jaringan LAN



LAN atau (Local Area Network) adalah suatu jaringan komputer yang cakupan wilayah jaringannya sangat kecil atau terbatas. Misalnya, jaringan di area kantor, sekolah, rumah, atau di dalam satu ruangan saja.

Pada umumnya jaringan LAN digunakan untuk menghubungkan beberapa komputer yang berada dalam wilayah cakupannya saling berdekatan untuk bertukar data yang lebih mudah dan cepat.

Saat ini, sebagian besar jaringan LAN sudah menggunakan teknologi IEEE 802.3 Ethernet dengan kecepatan transfer hingga 100mbps. Selain itu, ada juga teknologi 802.11b atau Wi-fi yang banyak dipakai untuk membentuk jaringan LAN, dimana area yang menyediakan koneksi LAN berteknologi Wi-fi disebut dengan hotspot.

Jaringan LAN terdiri dari beberapa komponen penyusun dasar. Seperti :

1. WORKSTATION 
Workstation adalah sebuah host yang berupa sistem komputer. Fungsi dari workstation ini adalah untuk menghubungkan user dengan server agar dapat bertukar data.

2. LINK
Link atau penghubung dalam jaringan LAN dikenal sebagai media transmisi yang berupa kabel atau pun nirkabel yang berfungsi untuk menghubungkan server ke client.

3. TRANSCIVER 
Transciver merupakan hardware yang berfungsi untuk menghubungkan workstation dengan Link atau media transmisi.

4. Network Interface Card (NIC)

NIC berfungsi sebagai pengendali pertukaran data workstation yang dipasang pada perangkat komputer.


5. NETWORK SOFTWARE 
Network softwe atau aplikasi jaringan berfungsi untuk menjalankan dan mengontrol jaringan LAN agar dapat berjalan sebagaimana mestinya.

Kekurangan dari jaringan LAN diantaranya yaitu:

1. keamanan pada jaringan LAN yang masih rentan.

2. Masalah pada server pusat, jika terjadi masalah pada server pusat maka akan berakibat buruk pada seluruh jaringan LAN. Misalnya, jika server pusat terinfeksi virus maka seluruh komputer di dalam jaringan akan terinfeksi.

3. Instalasi yang cenderung mahal.

Adapun kelebihan dari jaringan LAN diantaranya:

1. Berbagi resource dengan perangkat lain lebih cepat dan mudah.

2. Data yang ada pada pada setiap komputer didalam jaringan LAN dapat disimpan di server.

Itulah pengertian, komponen penyusun, kelebihan dan kekurangan dari jaringan LAN. Semoga artikel ini dapat bermanfaat.





  Export to pdf

1 Komentar

1 Komentar untuk "Pengertian jaringan LAN"

GardaNews mengatakan...

nah baru tau aku

Posting Komentar

Komentar dengan kata-kata sopan ya bro.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel